Pimpin Ucapara Hari Kartini, Bupati Sragen Sampaikan Pesan Gelorakan Semangat Kartini

Global Riae TV (Sragen) – Upacara Peringatan Hari Kartini ke-146 digelar pada Senin pagi (21/04/2025) bertempat di Halaman Kantor Terpadu Pemerintah Daerah (PEMDA) Kabupaten Sragen. Upacara yang dipimpin oleh Bupati Sragen, Sigit Pamungkas, ini diikuti oleh Forkopimda beserta istri, pimpinan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Terpadu Pemda Kabupaten Sragen, dan Gabungan Organisasi Wanita (GOW).

Dalam Amanatnya, Bupati sigit menyampaikan pesan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (PPPA RI), Arifah Fauzi, yang menyampaikan pentingnya momentum peringatan kelahiran pahlawan nasional, Raden Ajeng (RA) Kartini.

“Hari ini, kita memperingati Hari Kartini, sebuah momen penting untuk menghormati perjuangan Raden Ajeng Kartini dan seluruh perempuan Indonesia yang telah menyalakan obor perubahan di negeri ini.” ujarnya.

Dalam amanatnya Menteri PPPA RI Arifah Fauzi juga menyampaikan bahwa RA Kartini adalah simbol keberanian untuk menyuarakan pemikirannya tentang ketidakadilan yang dialami perempuan dan bangsa Indonesia di zaman penjajahan.

“Ia (RA Kartini) membayangkan Indonesia yang lebih adil di mana perempuan bebas bermimpi, menempuh pendidikan, dan menentukan nasibnya sendiri.” tuturnya.

Kendati telah lebih dari seabad setelah RA Kartini menuliskan gagasannya, Menteri PPPA menekankan masih banyak perempuan yang menghadapi tantangan dalam pendidikan, pekerjaan, perlindungan hukum, dan ruang pengambilan keputusan sekarang ini.

“Semangat Kartini ada pada pelajar yang gigih menuntut ilmu dan berani bermimpi tinggi. Semangat kartini ada pada perempuan pekerja apapun profesinya melalui dedikasi, karya, dan kontribusi untuk masyarakat, Semangat Kartini ada pada ibu rumah tangga yang dengan kasih sayang mendidik generasi penerus bangsa. Semangat Kartini ada pada pemimpin, guru, aktivis, inovator, seniman, dan siapa pun yang terus berjuang membuka jalan bagi perempuan lainnya.” urainya.

Amanat Menteri Arifah yang disampaikan oleh Bupati Sigit menegaskan bahwa perubahan dapat dilakukan oleh semua golongan tanpa memandang usia dan profesi, dirinya mengajak hadirin untuk tetap menyalakan obor semangat perjuangan untuk kemajuan bangsa Indonesia.

“Mari kita terus menghidupi semangat Kartini. Dengan belajar, bekerja, berkarya, dan mengambil bagian dalam kemajuan bangsa. Mari bersama membuka lebih banyak ruang partisipasi, menolak segala bentuk diskriminasi, dan memastikan setiap perempuan Indonesia bisa tumbuh dan berdaya, dari mana pun ia berasal.” ajaknya.

Di akhir amanatnya, Arifah Fauzi mengingatkan seluruh peserta upacara bahwa Peringatan Hari Kartini bukan sekedar seremoni, melainkan panggilan untuk bertindak.

“Selamat Hari Kartini Tahun 2025 kepada seluruh perempuan Indonesia yang selalu hadir dan ambil bagian dalam perjuangan mencerdaskan bangsa, memberdayakan sesama, dan meneruskan nilai-nilai luhur, serta perjuangan Ibu Kartini.” pungkasnya.

Mul

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

[td_block_social_counter facebook="tagdiv" twitter="tagdivofficial" youtube="tagdiv" style="style8 td-social-boxed td-social-font-icons" tdc_css="eyJhbGwiOnsibWFyZ2luLWJvdHRvbSI6IjM4IiwiZGlzcGxheSI6IiJ9LCJwb3J0cmFpdCI6eyJtYXJnaW4tYm90dG9tIjoiMzAiLCJkaXNwbGF5IjoiIn0sInBvcnRyYWl0X21heF93aWR0aCI6MTAxOCwicG9ydHJhaXRfbWluX3dpZHRoIjo3Njh9" custom_title="Stay Connected" block_template_id="td_block_template_8" f_header_font_family="712" f_header_font_transform="uppercase" f_header_font_weight="500" f_header_font_size="17" border_color="#dd3333"]
- Advertisement -spot_img

Latest Articles