
Global Rise TV (Pandeglang, Banten) – Warga Kampung Sawera, Desa Pasirloa, Kecamatan Sindangresmi, Kabupaten Pandeglang, Banten, dibuat geger oleh kemunculan sejumlah ekor buaya di muara Sungai Ciliman. Peristiwa ini sontak menjadi perbincangan hangat di tengah masyarakat setelah salah seorang warga yang sedang memancing melihat kemunculan satwa predator air tersebut secara langsung, Sabtu (19/7/2025).
Menurut keterangan warga yang enggan disebutkan namanya, saat sedang memancing di tepi muara sekitar sore hari, ia melihat secara jelas kemunculan sekitar tiga ekor buaya yang muncul ke permukaan air. Buaya-buaya tersebut diduga berasal dari hulu sungai dan mulai bermigrasi ke muara akibat faktor alam seperti banjir atau perubahan habitat.


“Saya kaget sekali, awalnya saya kira hanya batang pohon besar mengambang, ternyata bergerak. Setelah diperhatikan, itu buaya. Saya langsung lari dan memberitahu warga,” ujarnya kepada awak media.
Warga pun segera melaporkan kejadian tersebut kepada pihak desa dan tokoh masyarakat setempat. Pemerintah Desa Pasirloa menghimbau agar seluruh warga yang beraktivitas di sekitar muara Ciliman untuk lebih berhati-hati, terutama mereka yang biasa memancing, mandi, atau melintasi daerah tersebut menggunakan perahu.
Kepala Desa Pasirloa juga telah berkoordinasi dengan pihak Kecamatan Sindangresmi dan instansi terkait, termasuk Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), untuk menindaklanjuti laporan ini.
“Kami sangat khawatir jika kemunculan buaya ini mengancam keselamatan warga. Maka dari itu, kami meminta agar masyarakat menghindari aktivitas di sekitar muara Ciliman untuk sementara waktu hingga kondisi dinyatakan aman,” ujar kepala desa.
Hingga kini, keberadaan buaya tersebut masih belum terpantau jelas jumlah dan ukurannya secara pasti. Namun, berdasarkan keterangan beberapa saksi mata, ukuran buaya yang terlihat bervariasi, mulai dari 1 hingga 2,5 meter. Hal ini menimbulkan kekhawatiran adanya koloni buaya yang mungkin telah menjadikan muara Ciliman sebagai habitat barunya.
Pihak BKSDA diharapkan segera turun tangan untuk melakukan pengamatan dan penanganan lebih lanjut demi mencegah terjadinya insiden yang tidak diinginkan. Kemunculan buaya ini juga menyoroti pentingnya pelestarian lingkungan dan ekosistem sungai, serta perlunya sistem pengawasan satwa liar di wilayah pesisir dan perairan terbuka.
Warga Kampung Sawera dan sekitarnya kini hidup dalam kecemasan, berharap agar pihak berwenang segera melakukan langkah sigap dan tepat guna memastikan keamanan masyarakat.
Penulis Juhri